SEO (Search Engine Optimization) adalah proses optimasi konten atau website agar lebih mudah ditemukan oleh mesin pencari seperti Google.
Dengan SEO, bisnis B2B bisa memanfaatkan channel ini untuk mendatangkan prospek yang relevan dengan biaya yang relatif lebih rendah.
Salah satu aspek penting dalam SEO adalah keyword crawling, yaitu proses dimana mesin pencari menelusuri dan mengindeks kata kunci dari website yang kemudian mempengaruhi peringkat dalam hasil pencarian
Bagaimana SEO dapat membantu sebuah bisnis B2B?
Anggap bisnis Anda saat ini membutuhkan bantuan hukum, apa yang Anda, business owner, dan mayoritas orang lakukan?
Mencari lewat Google “Bantuan hukum untuk perusahaan” dan tidak butuh waktu lama Anda menemukan layanan hukum yang dapat membantu Anda.
Kalau kita balik, perusahaan lain membutuhkan produk atau service Anda, mereka juga akan mencari kurang lebih “Jasa/Produk [layanan Anda] untuk perusahaan”
Terbayang berapa potensial klien yang masuk?
Karena itu lah, menurut website Enterprise App Today In B2B SEO the investments were more than $20,000 by 49% of enterprises.
(jadikan media)
Sebelumnya Saya akan menjelaskan dengan singkat SEO (Search Engine Optimization) adalah cara kita mengoptimasi website agar dinilai baik oleh search engine baik google, bing, dan lain-lain dengan tujuan muncul di halaman awal.
Kenapa harus halaman awal?
Jika Anda mencari jasa, tentu Anda hanya akan mencari beberapa website teratas, betul?
Anda bukan malas, memang itu kebiasaan kita.
Saya pun begitu, bahkan hampir semua orang seperti itu.
Backlinko sudah pernah yang menganalisis 4 juta hasil pencarian Google. Tau apa hasilnya?
Mereka menemukan bahwa posisi pertama dalam hasil pencarian organik mendapatkan sekitar 27.6% dari semua klik. Selain itu, tiga hasil teratas di halaman pertama secara kolektif menyumbang 54.4% dari total klik.
Untuk lebih jelas silahkan cek gambar di bawah:
Jika Anda adalah perusahaan yang mencari template 'Download Absensi Karyawan Excel Gratis', Anda akan mendapati bahwa 54% dari traffic pencarian tersebut akan diarahkan ke 3 website teratas di hasil pencarian.
Salah satu dari website tersebut adalah milik partner kami, secara langsung itu menunjukkan pentingnya optimasi SEO untuk menguasai posisi atas dalam pencarian yang relevan.
Dengan muncul di 3 posisi teratas, partner kami mendapatkan eksposur yang signifikan dan berhasil menarik lebih dari separuh calon pelanggan dari search engine.
Memang, keyword tersebut masuk dalam kategori MOFU (Middle of Funnel), di mana prospek sedang mencari solusi tetapi belum sepenuhnya siap untuk membeli.
Namun, untuk menjaring prospek yang siap berkonversi atau siap mengambil keputusan (sering disebut BOFU - Bottom of Funnel), keyword yang lebih spesifik seperti "HR Outsourcing Indonesia" akan lebih efektif.
Keyword ini biasanya digunakan oleh calon pelanggan yang sudah siap mencari layanan komprehensif dan siap melakukan transaksi atau menggunakan jasa Anda.
Jadi, target SEO khususnya untuk B2B adalah untuk memastikan website Anda ada di halaman awal search engine, sehingga ketika ada orang yang mencari bantuan, mereka akan datang ke website Anda.
Tujuan Anda mengoptimasi website Anda agar muncul pada halaman atas adalah untuk mendatangkan prospek.
Jadi, dalam konteks B2B Anda harus fokus pada kata kunci atau keyword yang berhubungan langsung dengan para pengambil keputusan B2B.
Karena jika konten Anda ditemukan oleh para pengambil keputusan pada bisnis B2B, kemungkinan besar akan bisnis Anda lebih mudah dipertimbangkan.
Jika Anda bertanya, Bagaimana cara membuat konten yang menjadi lead?
Jawaban secara sederhananya adalah buat konten yang menjawab permasalahan lead/prospek.
Karena banyak sekali jasa SEO untuk website saat ini, Anda dapat menemukan tapi jika Anda tidak paham konsep SEO hal ini dapat fatal.
Anggap Anda memiliki layanan bantuan keuangan untuk B2B, dan website Anda ada di halaman awal untuk 2 keyword:
Kira-kira dari 2 keyword tersebut, yang mana yang paling banyak menghasilkan prospek?
Orang yang mencari “Laporan keuangan untuk perusahaan adalah“ kemungkinan besar adalah mereka mahasiswa yang sedang mempelajari laporan keuangan atau staff .
Orang yang mencari “Template laporan keuangan excel“ kemungkinan besar orang yang sedang ada masalahlaporan keuangan di sebuah perusahaan.
Untuk mendatangkan lead yang siap membeli atau menggunakan layanan Anda (atau sering disebut BOFU - Bottom of the Funnel), kata kunci seperti "layanan outsourcing laporan keuangan" atau "jasa konsultan keuangan perusahaan" cenderung akan menghasilkan prospek yang lebih siap berkonversi karena mereka sudah mencari solusi yang spesifik.
Selanjutnya, saya akan menjabarkan menjadi lebih detail tentang bedanya SEO dalam bisnis B2B dan bisnis B2C
SEO menjadi salah satu strategi untuk melakukan digital marketing, baik itu B2B maupun B2C.
Meski sama-sama menggunakan teknik SEO, pendekatan untuk B2B dan B2C memiliki perbedaan yang cukup signifikan, terutama dalam hal target audiens dan jenis konten yang efektif.
Mengoptimalkan SEO untuk B2B membutuhkan pemahaman mendalam tentang kebutuhan bisnis yang lebih kompleks.
Dalam bisnis B2B, SEO bukan hanya untuk menjangkau pelanggan akhir, tapi juga membuat website atau konten ditemukan oleh para pengambil keputusan yang terlibat dalam proses pembelian yang lebih panjang dan strategis.
Dibawah Orca Strategic akan membahas perbedaan B2B dan B2C:
Para pengambil keputusan, tidak selalu harus CEO tapi bisa juga manager, user, dan semua orang yang berpengaruh terhadap proses pembelian.
Kami sudah membahas tentang Influencer Sphere jika Anda ingin paham lebih lanjut.
Konten yang disukai:
Proses pembelian lebih kompleks, bahkan bisa dibilang menurut Demandgenreport sekitar 82% pembeli B2B lebih lama karena fokus untuk research dan evaluasi produk.
Karena research lebih lama, maka mereka akan menggunakan lebih banyak sumber untuk meneliti dan mengevaluasi produk dan layanan, dan mereka menghabiskan lebih banyak waktu dalam tahap penelitian itu sendiri.
Belum lagi, mereka harus menjelaskan kepada tim mereka dan membandingkan.
Baca lebih lanjut tentang Orang-orang yang mengambil keputusan dalam pembelian B2B
Keyword yang berhubungan dengan B2B biasanya lebih rendah daripada B2C.
Sebagai contoh artikel ini, Artikel ini menargetkan keyword “SEO untuk B2B” yang memiliki search volume lebih rendah daripada hanya “SEO”
Memang karena keywordnya sedikit lebih panjang, namun mereka yang memiliki kebutuhan mencari SEO untuk B2B juga lebih sedikit.
Karena itu mereka para SEO B2B specialist harus memiliki kemampuan riset yang dalam dan tepat, penting juga paham ideal customer profile.
Kenapa? Agar walaupun hanya sedikit tapi sampai ke orang yang tepat untuk perusahaan.
Jika Anda ingin membaca lebih lanjut tentang menemukan target ideal, Orca sudah membuat artikelnya disini.
Semua perbedaan tadi tentu berpengaruh terhadap konversi atau jumlah prospek yang datang. Jika mereka yang masuk hanya sedikit, tentu jumlah mereka yang akhirnya berhasil menjadi leads juga sedikit.
Tapi data yang menarik kami dapat dari Semrush, strategi SEO B2B tujuannya adalah untuk menarik ideal customer profile terhadap produk.
Asalkan mereka datang dan membaca website Anda itu sudah cukup.
Dengan memahami hal tadi Anda sudah menemukan cara untuk memaksimalkan SEO untuk bisnis.
Maka ketika Anda menyusun strategi SEO, Anda tidak salah jalan.
Lalu, bagaimana cara menyusun strategi SEO yang efektif untuk bisnis?
Sebelum membahas lebih dalam soal langkah-langkah spesifik SEO untuk bsinis, mari kita jawab pertanyaan yang sering muncul: Apakah SEO berbayar?
Jika dibandingkan dengan iklan berbayar seperti Google Ads, di mana Anda perlu membayar langsung kepada Google untuk setiap klik atau tampilan iklan, SEO sedikit berbeda.
Pada dasarnya, SEO tidak memerlukan biaya langsung ke Google. Anda tidak membayar untuk posisi atau visibilitas di hasil pencarian.
Karena SEO hanyalah cara dan teknik yang digunakan untuk membuat website Anda dianggap baik oleh mesin pencari (Google, bing, bahkan Tiktok).
Namun, ini bukan berarti SEO benar-benar gratis. Sama seperti iklan berbayar yang membutuhkan jasa untuk mengelola kampanye iklan, SEO juga memerlukan investasi baik dalam bentuk waktu maupun biaya untuk jasa profesional yang mengelola optimasi.
Bedanya, Anda tidak membayar untuk setiap klik, tapi berfokus pada meningkatkan kualitas website agar secara organik dianggap relevan dan berkualitas oleh mesin pencari.
Teknik SEO sangat fokus pada mengoptimalkan konten, struktur website, dan juga faktor-faktor lain seperti menyesuaikan algortima. Intinya untuk membuat website Anda dipercaya oleh mesin pencari kalau berkualitas bagus. Sehingga akan ditampilkan terus menerus.
Contoh Teknik SEO:
Apakah SEO Gratis Sepenuhnya?
SEO organik tidak memerlukan biaya iklan langsung, namun dalam proses tersebut bisa terdapat biaya lain. Misalnya, untuk analisa keyword dan kompetitor Anda dapat menggunakan tools berbayar seperti Ahrefs dan SEMrush yang mempunyai fitur lebih lengkap.
Untuk link building dapat gratis jika konten Anda sangat bagus dan website lain memberikan backlink ke website Anda. Namun, bisa juga dengan membayar website tersebut.
Lebih lengkap tentang tools SEO untuk B2B
Bisa juga untuk biaya penulisa konten atau jasa konsultan SEO yang berpengalaman. Jadi, meskipun pada dasarnya bisa dilakukan secara gratis, pada prosesnya akan tetap ada investasi waktu dan sumber daya.
Harga Rata-Rata Jasa SEO di Pasar:
SEO bukanlah strategi yang memberikan hasil instan. Dibutuhkan waktu dan konsistensi. Biasanya, hasil SEO mulai terlihat dalam rentang waktu 3-6 bulan setelah upaya SEO dimulai.
Sebagai contoh salah satu client Orca Strategic pada tahun 2021 mendapat 15,1 rb klik
Menang sudah cukup tinggi untuk beberapa bisnis, namun kami terus mengoptimalisasi SEO sehingga tahun 2022 jumlah klik naik 4,4X LIPAT
Namun, ini bisa sangat bervariasi tergantung pada beberapa faktor:
SEO memang memberikan banyak keuntungan jangka panjang bagi bisnis, namun seperti strategi apa pun, SEO juga memiliki kelemahan yang perlu dipertimbangkan. Meskipun sangat efektif dalam menarik traffic organik, ada beberapa aspek yang perlu diperhitungkan terutama jika Anda memiliki target hasil yang cepat.
Salah satu tantangan utama yang sering dihadapi bisnis dalam implementasi SEO adalah waktu yang dibutuhkan untuk melihat hasilnya.
Seperti yang kami sudah bilang, SEO adalah strategi jangka panjang. Butuh waktu beberapa bulan sebelum efek dari optimasi SEO terlihat dalam bentuk peningkatan peringkat atau traffic. Ini karena mesin pencari memerlukan waktu untuk meng-crawl, mengindeks, dan memutuskan relevansi situs.
Sehingga, jika bisnis Anda membutuhkan hasil cepat, misalnya dalam kampanye promosi singkat, SEO bukan strategi utama.
SEO melibatkan berbagai aspek teknis dan non-teknis, mulai dari optimasi konten, analisis keyword, link building, hingga audit teknis situs. Semua ini membutuhkan keahlian khusus, dan jika di-outsourcing ke agensi atau konsultan SEO profesional, biayanya bisa cukup signifikan namun akan sesuai dengan hasil yang Anda dapat.
Menggunakan SEO Agency untuk bisnis akan terkesan mahal, namun sebenarnya jauh lebih murah dibanding meng-hire tim sendiri.
Google sering memperbarui algoritmanya untuk meningkatkan kualitas hasil pencarian. Perubahan ini kadang-kadang bisa berdampak negatif pada wesbite yang sudah ada pada halaman awal google.
Karena itu website harus terus memantau dan menyesuaikan strategi SEO mereka untuk tetap relevan dan mematuhi pedoman baru, yang memerlukan pemahaman yang up-to-date tentang SEO.
Meskipun SEO dilakukan dengan benar, tidak ada jaminan bahwa situs akan mencapai posisi teratas di hasil pencarian. Banyak faktor di luar kendali, seperti upaya SEO kompetitor, yang mempengaruhi hasil.
Bisnis harus realistis dalam ekspektasi mereka dan memahami bahwa SEO adalah investasi jangka panjang tanpa jaminan hasil instan.
Mengandalkan SEO saja tanpa menggabungkannya dengan strategi digital marketing lainnya bisa membuat bisnis Anda kehilangan banyak peluang dari channel marketing yang lain. Seperti iklan, media sosial, atau bahkan email.
Ketika persaingan bisnis dengan semakin dinamis, diversifikasi sudah menjadi keharusan, karena hal-hal di bawah ini
Karena Anda sudah paham bahwa SEO cocok untuk menjadi bagian strategi jangka panjang dalam digital marketing. Penting untuk Anda ketahui kalau tidak semua industri atau jenis bisnis akan mendapatkan hasil yang sama dari SEO, namun jika digunakan secara strategis, SEO bisa menjadi alat yang sangat efektif.
SEO dapat digunakan oleh berbagai jenis bisnis, tergantung pada tujuan dan kebutuhan mereka. Strategi SEO bisa disesuaikan dengan target audiens yang berbeda, mulai dari B2B hingga B2C, atau bahkan industri khusus seperti e-commerce. SEO pada dasarnya membantu bisnis untuk membuat website mereka ditemukan di mesin perncari seperti google, sehingga bisa menarik lebih banyak prospek yang relevan dengan produk atau layanan yang ditawarkan.
Berikut ini ada beberapa contoh industri dan cara menggunakan SEO
Untuk meningkatkan visibilitas produk di halaman hasil pencarian dan menarik pembeli potensial yang mencari produk tertentu. SEO membantu dalam optimasi deskripsi produk, ulasan, dan konten blog yang terkait dengan kategori produk.
SEO bagi perusahaan jasa B2B berperan penting untuk menjangkau klien potensial yang mencari solusi spesifik untuk kebutuhan bisnis mereka, baik di tingkat lokal maupun nasional. Dalam konteks B2B, keputusan pembelian sering kali melibatkan riset mendalam sebelum memilih layanan, sehingga munculnya website atau konten Anda di mesin pencari sangat berpengaruh.
Sebagai contoh, salah satu klien Orca Strategic, Abhitech.co.id, menyediakan layanan Manpower Outsourcing. Melalui optimasi SEO yang tepat, kami membantu meningkatkan visibilitas mereka di hasil pencarian. Jika Anda mencari kata kunci seperti “Manpower Outsourcing” di Google, website Abhitech akan muncul di halaman pertama hasil pencarian, memberikan mereka keunggulan kompetitif dalam menjangkau klien yang membutuhkan layanan tersebut.
Dengan strategi SEO yang tepat, perusahaan jasa B2B seperti Abhitech dapat lebih mudah ditemukan oleh klien yang sedang melakukan riset dan mencari solusi, sehingga meningkatkan potensi konversi dan memperkuat posisi mereka di pasar.
Untuk meningkatkan visibilitas di pencarian lokal, membantu orang menemukan bisnis seperti restoran, salon, atau toko ritel di dekat mereka. Menggunakan Google My Business dan mengoptimalkan untuk pencarian lokal adalah cara untuk memenangkan bisnis yang marketnya adalah orang di sekitar Anda.
Sebagai contoh salah satu partner Orca Strategic yaitu Pusat Service Macbook yang merupakan perusahaan jasa untuk service macbook di bali.
Orca Strategic melakukan optimasi lokal SEO untuk jasa "Pusat Service Macbook" di Bali adalah langkah yang tepat buat nargetin audiens lokal.
Penggunaan Google Business Profile (GBP) sangat membantu buat muncul di pencarian spesifik lokasi kayak "Jasa service macbook Bali." Dengan optimasi lokal SEO, bisnis jadi lebih terlihat oleh orang-orang yang emang lagi nyari jasa di area tertentu.
proses optimasi SEO di perusahaan, termasuk strategi riset kata kunci, pembuatan konten, dan penggunaan backlink untuk meningkatkan visibilitas
Sebagian besar customer, baik di bisnis B2B maupun B2C, akan mencari informasi terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli.
Bisnis yang tidak muncul di hasil pencarian akan kehilangan kesempatan besar untuk menarik pelanggan. SEO adalah kunci untuk memenangkan persaingan ini, tetapi apa akibatnya jika tidak menggunakan SEO?
Persaingan bisnis semakin ketat. Hampir semua bisnis, baik skala kecil maupun besar, berlomba-lomba untuk tampil di halaman pertama hasil pencarian Google. Mengapa? Karena semakin tinggi posisi sebuah website dalam hasil pencarian, semakin besar peluang untuk menarik calon pelanggan. Namun, bagaimana jika bisnis Anda tidak memanfaatkan SEO?
Tanpa SEO, website Anda bisa saja tenggelam dan tidak ditemukan oleh ideal customer, sehingga mengurangi visibilitas dan kesempatan untuk menjangkau audiens yang tepat. Berikut adalah beberapa konsekuensi yang bisa terjadi jika Anda tidak menggunakan SEO.
Tanpa SEO, website mungkin tidak muncul dalam hasil pencarian organik yang relevan. Ini berarti kehilangan kesempatan untuk mendapatkan traffic gratis dari orang yang mencari produk, layanan, atau informasi yang sesuai dengan apa yang bisnis tawarkan.
Website yang tidak dioptimalkan cenderung terkubur di halaman belakang hasil pencarian, di mana hanya sedikit orang yang akan melihatnya. Visibilitas yang rendah ini bisa mempengaruhi kesadaran merek dan persepsi konsumen tentang kredibilitas bisnis.
SEO membantu menjangkau orang yang secara aktif mencari solusi atau informasi terkait dengan apa yang bisnis tawarkan. Tanpa SEO, bisnis kehilangan kesempatan untuk menangkap leads potensial yang sudah tertarik dan memiliki niat untuk membeli.
Bukan hanya bisnis Anda yang berjualan secara online. Kompetitor juga melakukan hal yang sama, ini menyebabkan persaingan menjadi sangat ketat, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.
SEO menjadi pilar utama dalam strategi digital marketing yang dapat memberikan keuntungan jangka panjang bagi bisnis. Dengan SEO, bisnis dapat meningkatkan visibilitasnya, mendatangkan traffic yang relevan, dan meningkatkan peluang konversi tanpa harus bergantung sepenuhnya pada iklan berbayar.
Tanpa SEO, bisnis berisiko kehilangan potensi traffic organik yang seharusnya bisa menjadi prospek berkualitas. Website yang tidak dioptimasi dengan baik tidak akan muncul di hasil pencarian, sehingga calon pelanggan mungkin beralih ke kompetitor yang lebih terlihat di Google.
Jika Anda ingin mendapatkan traffic organik yang terus menerus dan meningkatkan jangkauan bisnis dalam jangka panjang, sekaranglah waktunya untuk mengoptimalkan strategi SEO Anda.
Orca Strategic partner yang dapat membantu Anda. Dengan pengalaman dan keahlian dalam digital marketing, kami siap merancang dan menerapkan strategi SEO yang dapat membantu bisnis Anda tampil lebih dominan di hasil pencarian dan mengoptimalkan konversi.
Konsultasi dengan SEO Strategist Orca Strategic Sekarang dan temukan cara terbaik untuk membawa bisnis Anda berkembang dengan SEO yang tepat.